Jumat, 02 Januari 2009

Fitur Layanan Yang Tersedia di YouTube


Layanan yang diberikan YouTube saat ini tengah booming dan menjadi pilihan para penggila dunia maya untuk berburu berbagai video menarik. Bak perpustakaan raksaksa, berbagai video unik dan menarik bisa ditemukan dalam YouTube.

Sebelumnya, layanan YouTube hanya bisa diakses dari PC saja. Namun, belakangan, mulai banyak pengembang yang menyediakan aplikasi yang bisa mengakses YouTube lewat handphone. Salah satunya adalah YouTube for Mobile yang memungkinkan kita untuk melakukan browsing dan menampilkan video YouTube.

Satu hal menarik, YouTube for Mobile ini bisa beroperasi di handphone yang berbasis Java. Kini kita bisa mengakses video dari YouTube kapan saja di mana saja dari perangkat bergerak kita. Setelah beberapa pause saat buffering, keseluruhan video yang didownload bisa segera di jalankan.

Ada opsi Search bisa digunakan untuk mencari video tertentu yang tersedia di YouTube secara langsung. Melalui opsi ini, kita bisa berburu video cukup dengan mengetik kata kunci yang ada kaitanya dengan target yang ingin dicari.

Sementara opsi Stay tuned membantu mengakses video favorit atau playlist kapan saja. Dengan opsi ini, tak perlu repot mencari lagi karena video pilihan bisa diakses kembali dengan mudah setiap kita ingin menonton.

Menariknya layanan YouTube for Mobile ini juga menyediakan sarana untuk kita meng-upload video langsung dari handphone kita. Sehingga secara insidental kita merekam video menarik di handphone dan ingin langsung mengirimnya, maka tak perlu lagi repot-repot meng-upload lewat PC dan bisa dilakukan saat itu juga.

0 komentar:

Posting Komentar